Mobil Daewoo TACUMA untuk Kendaraan Kapasitas 5 Orang
Pada tahun 2000, nampaknya mulai menjadi tren untuk membuat mobil compact MPV, dan itu juga yang dilakukan Daewoo dengan mobil Daewoo Tacuma mereka. Pertama dibuat, Tacuma muncul dengan kode nama U100. Karena pada tahun 2001 Daewoo diakuisisi oleh General Motors, maka ditengah jalan mobil ini dinamai ulang dengan Chevrolet sehingga namanya menjadi Chevrolet Tacuma dan di beberapa tempat seperti Afrika Selatan dan Amerika Selatan dikenal sebagai Chevrolet Vivant. Nama lainnya yang dikenal oleh orang-orang adalah Daewoo dan Chevrolet Rezzo.
Mengulas Tentang Sejarah Mobil Daewoo Tacuma
Sedikit Tentang Tacuma dari Daewoo
Karena Tacuma merupakan mobil yang diproduksi pada masa-masa akhir Daewoo sebelum dilikuidasi karena kebangkrutannya, Tacuma hanya memiliki satu generasi yaitu yang diproduksi pada tahun 2000 hingga tahun 2008 di Korea Selatan. Meski begitu, di Uzbekistan mobil ini diproduksi pada tahun 2008 dan bertahan hingga tahun 2009, begitu juga di Vietnam yang masa hidupnya sedikit lebih lama dibanding yang di Uzbekistan dimana mobil Daewoo Tacuma ini bisa bertahan produksinya hingga tahun 2011.
Mesin dan Komponen mobil yang Digunakan Tacuma
Ada 3 jenis mesin yang berbeda yang digunakan oleh Tacuma, dimana yang pertama adalah mesin Family 1 I4 dengan kapasitas 1,6 liter, mesin 1,8 liter I4 yang memiliki daya hingga 98 tenaga kuda, dan mesin Family II I4 2 liter. Mesin-mesin tersebut adalah variasi mesin milik mobil Daewoo Tacuma yang dirilis untuk pasar ekspor mobil, sementara untuk pasar Korea Selatan sendiri ia menggunakan mesin Family II yang berbasis LPG mengingat mahalnya harga bensin di negara tersebut. Demi memaksimalkan tarikan dari komponen mesin-mesin tadi, Daewoo memutuskan untuk memberikan 2 opsi transmisi yaitu transmisi manual dengan 5 kecepatan dan transmisi otomatis ZF 4HP16 dengan 4 kecepatan.
Desain Model Bodi luar dari Tacuma
Desain eksterior mobil Daewoo Tacuma yang memiliki nama kode U100 ini didesain oleh Pininfarina, dimana yang dijadikan dasar dari mobil ini adalah Daewoo Nubira J100 yang merupakan sebuah compact car. Tacuma sendiri jika dikelompokkan akan masuk dalam kelas Compact MPV, dimana bentuknya sendiri adalah minivan dengan 5 pintu. Jarak antara kedua ban adalah 2,5 meter, merupakan jarak yang cukup bagus mengingat mobil ini memiliki ukuran panjang sekitar 4,35 meter.
Di bagian depan terdapat grille yang agak panjang dan mirip seperti grille sedan, dimana pada bagian kiri dan kanan, duduk headlight di atas grille tersebut yang membuatnya nampak seperti sebuah sedan yang menivan mobil lain. Headlightnya sendiri memiliki bentuk yang mirip seperti setengah tetes hujan. Lampu di bagian belakang bentuknya vertical dan terletak di samping pintu yang bisa diangkat ke atas.
Mengintip Bagian Dalam kabin Tacuma
Setelah puas mengagumi bodi Tacuma, kini kita akan mengintip desain interior mobil Daewoo Tacuma yang jika dilihat lebih mirip sedan pada masa itu. Di bagian belakang setiap kursi terdapat meja kecil yang bisa digunakan untuk makan oleh penumpang lainnya. Kapasitas aslinya adalah 5 orang, tapi ada opsi menambah hingga 7 penumpang.
Bisikan Harga Mobil Bekas Tacuma
Harga mobil Daewoo Tacuma kini di Indonesia cukup beragam, tapi biasanya ada di bawah angka 50 jutaan mengingat mobil ini sudah tidak lagi diproduksi dan produksi terakhirnya ada pada tahun 2008. Hal ini juga dipengaruhi dengan bangkrutnya Daewoo di tengah jalan yang menyebabkan turunnya harga pasar mobil bekas dari mobil Hatchback Daewoo Tacuma.